Bibir Bawah Kiri dan Kanan menurut Primbon

Kedutan Bibir Bawah - Jika melongok beberapa tahun belakangan ini, kebanyakan anak muda zaman sekarang biasanya akan menyepelekan hal catatan dan petuah orang tua zaman dulu. petuah dan ramalan yang tercatat rapi dan dibukukan dalam kitab primbon biasanya dianggap sebagai suatu kebohongan dan takhayul bagi mereka. Sayapun awalnya demikian. Namun, setelah beberapa kali mencoba membuktikan kebenaran petuah dan ramalan tersebut, saya kini menjadi yakin bahwa primbon memang bukan sekedar omong kosong belaka.

Salah satu kejadian yang saya alami dalam membuktikan kebenaran isi primbon adalah ketika saya mengalami kedutan bibir bawah sekitar satu tahun yang lalu. Arti kedutan pada bagian tersebut sangat membuat saya terkejut karena ramalannya yang rinci bisa benar-benar terjadi. Lantas apakah ramalan arti kedutan bibir bawah menurut primbon? Berikut uraiannya khusus bagi Anda yang baru-baru ini mengalaminya.

Kedutan Bibir Bawah

Menurut primbon Jawa peninggalan mbah kakung saya, kedutan bibir bawah bisa membawa 2 arti, tergantung dari bibir bawah sebelah mana yang mengalaminya. Apakah bibir bawah sebelah kiri atau bibir bawah kanan. Kendati demikian, kedua arti kedutan bibir bawah tersebut nyatanya adalah pertanda buruk.

 Jika melongok beberapa tahun belakangan ini  Bibir Bawah Kiri dan Kanan menurut Primbon

Kedutan bibir bawah sebelah kanan

Yang pertama yaitu kedutan bibir bawah di bibir sebelah kiri. Menurut primbon, kedutan pada bagian ini adalah pertanda bahwa dalam waktu dekat ini Anda akan bertengkar atau adu mulut dengan saudara Anda sendiri. Tidak dijelaskan bagaimana sebabnya, yang jelas pertengkaran tersebut dianggap bisa memutus silaturahmi.

Saya sendiri pernah membuktikan ramalan kedutan ini. Sekira 2 tahun yang lalu, saya bertengkar hebat dengan sepupu saya sendiri karena masalah sepele. Pertengkaran itu diawali oleh sikap sepupu saya yang tidak sopan kepada ibu saya ketika ia tengah berkunjung ke rumah kami. Karena sikap tersebut, sayapun menasihatinya. Namun, ia malah tak terima dan mencak-mencak. Sayapun mengusirnya dari rumah agar dia tidak terus mencak-mencak di dalam rumah kami. Diapun pergi dan baru lebaran idul fitri tahun lalu ia datang berkunjung lagi.

Arti kedutan bokong kiri
Arti telinga berdenging
Arti kedutan mata kiri bawah

Kedutan bibir bawah sebelah kiri

Sejalan dengan arti kedutan di atas, kedutan bibir bawah sebelah kiri juga diyakini sebagai pertanda pertengkaran hebat. Kendati begitu, pertengkaran atau adu mulut yang terjadi bisa Anda alami dengan siapa saja.

Semua orang di sekitar Anda mungkin berpotensi untuk bertengkar, baik itu keluarga, teman, tetangga, atau orang yang tidak dikenal. Yang jelas, ketika pertanda ini benar-benar terjadi alangkah baiknya bila kita bisa menahan amarah dan emosi karena pertengkaran tidak membawa manfaat apa-apa.

Saya sendiri juga pernah menyatakan kebenaran arti ramalan ini. Lima bulan lalu kalau tidak salah, saya diserempet seorang ibu-ibu ketika sedang mengendarai sepeda motor. Tak terima diserempet sayapun memperingatkan ibu itu untuk berhati-hati dan meminta ganti rugi kerusakan sepeda motor saya. Bukannya sadar dengan kesalahannya, ibu itu malah ngeyel, mencak-mencak, dan mengatakan bahwa saya ada diposisi yang salah. Tapi, karena menghargainya, saya kemudian tidak memperpanjang urusan tersebut dan mengikhlaskan kerugian yang saya dapat.

Dari peristiwa itu, saya kemudian berpikir bahwa mungkin juga arti kedutan bibir bawah sebelah kiri bisa jadi pertanda kesialan. Lah, semoga saja tidak pernah terjadi lagi.

Nah, itulah sedikit pengalaman saya tentang ramalan arti kedutan bibir bawah menurut Primbon Jawa. Dari pengalaman saya ini, saya menarik sebuah kesimpulan bahwa kedutan memang bukan sekedar sebuah fenomena biasa. Lebih dari itu, kedutan adalah sebuah pertanda alam yang diberikan untuk memperingatkan kita tentang suatu kejadian yang akan datang. Semoga Anda juga bisa mengantisipasi setiap pertanda yang telah alam berikan pada diri Anda. Salam.
Sumber https://www.artikedutan.net/

Post a Comment for " Bibir Bawah Kiri dan Kanan menurut Primbon"