9 Arti Mimpi di Gigit Semut Menurut Primbon Jawa

Arti Mimpi di Gigit Semut - Semut adalah serangga atau hewan yang menurut orang yang sudah menelitinya, konon serangga ini yang terkuat, meskipun tubuhnya kecil. Semut jantan mampu menopang beban dengan berat lima puluh kali dari berat badannya sendiri, umpamanya dibandingkan dengan gajah yang hanya mampu menopang beban dengan berat dua kali dari berat badannya sendiri. Tetapi semut hanya tersaingi oleh kumbang badak yang mampu menopang beban dengan berat 850 kali dari berat badannya sendiri.

Memang betul, apabila seseorang digigit semut rasanya sakit nian, terlebih semutnya semut yang hitam atau semut kacit yang biasa didaerah kami namai itu. Nah, bagaimana seandainya ada seseorang yang tidur dan dalam tidurnya lantas mengalami mimpi digigit semut, lalu apa makna serta dampaknya bagi yang mengalaminya?.

Nah, dalam kesempatan yang baik ini kami ingin mengulas arti mimpi yang sedikit banyak berhubungan dengan semut atau digigit semut, oleh sebab itu apabila Anda berkenan untuk mengetahuinya silahkan Anda simak dan baca artikel yang ada dibawah ini.

9 Arti Mimpi di Gigit Semut Menurut Primbon Jawa


 Semut adalah serangga atau hewan yang menurut orang yang sudah menelitinya 9 Arti Mimpi di Gigit Semut Menurut Primbon Jawa

1. Arti Mimpi di Gigit Semut 

Mimpi ini adalah sebuah mimpi yang memberikan firasat yang kurang bagus bagi yang mempunyai mimpi tersebut, sebab menurut seorang ahli tafsir seseorang yang mengalami mimpi digigit semut itu artinya orang tersebut akan menghadapi cobaan hidup akan tetapi sifatnya sementara, saran kami sebaiknya Anda harus waspada dan hati-hati dalam bertindak.

2. Arti Mimpi Lihat Semut 

Menurut primbon jawa bilamana seseorang mengalami mimpi melihat semut itu artinya apabila tujuan kita ingin belajar belajarlah dengan baik, bila ada seseorang yang berhasil, jangan dilihat hasilnya, tapi prosesnya yang perlu kita tahu.

3. Arti Mimpi di Gigit Semut Besar

Mimpi ini sebetulnya mimpi yang memberi firasat kurang bagus, nah primbon jawa menyenutkan seseorang yang telah mengalami mimpi digigit semut besar itu artinya bahwa orang tersebut bakalan akan menghadapi suatu masalah yang mungkin agak sulit menyelesaikannya, saran kami cara menyelesaikannya, yaitu sabar dan fokus dalam menghadapinya.

4. Arti Mimpi di Kerumuni Semut 

Mimpi ini mempunyai dua makna, makna pertama orang tersebut akan dielu-elukan orang banyak atau akan dipuji berkat tindakan Anda yang mulia, makna yang kedua bahwa Anda disarankan untuk bersikap labih dewasa bilamana menghadapi seseorang yang tidak suka kepada Anda.

5. Arti Mimpi Lihat Semut Gondol Makanan

Nah, mimpi ini kalau menurut orang-orang jaman dahulu, ketika seseorang mengalami mimpi lihat semut menggondol makanan atau membawa makanan itu artinya bahwa orang tersebut tidak usah khawatir mengenai keberadaan hidup Anda, sebab Anda diprediksi akan mampu melewati masa-masa sulit.

6. Arti Mimpi di Kasih Makan Semut Sekantong Plastik

Menurut Primbon bila ada seseorang yang mengalami mimpitersebut itu artinya akan ada orang yang Anda sayangi sedang mengalami kesulitan dalam hidupnya, akan tetapi kesulitan yang dia alami bukan berarti kehidupannya sulit dari segi ekonomi, melainkan jauh dari itu, kemungkinan karena sangat menyayangi Anda, ingin selalu membantu Anda diatas segala keterbatasannya.

7. Arti Mimpi Lihat Semut Merah

nah, mimpi ini jelas memberikan sebuah firasat yang bagus, sebab menurut seorang ahli tafsir ketika seseorang mengalami mimpi tersebut itu artinya akan sukses dalam menjalin percintaan dan dalam waktu yang tidaka lama lagi ke jenjang pernikahan.

8. Arti Mimpi Lihat Semut Hitam yang Banyak

Bagi yang telah mengalami mimpi tersebut ini sebuah pengingat saja, bahwa primbon jawa mengisyaratkan seseorang yang mengalami mimpi lihat semut hitam yang banyak itu artinya kepribadian Anda sendiri sebaiknya dirubah, maksudnya Anda harus bisa bangun percaya diri, atau yang biasa kita dengar bahwa Anda kurang PD, atau kadang-kadang Anda merasa canggung terutama dihadapan orang banyak.

9. Arti Mimpi Lihat Semut Berbaris

Sebaiknya bagi yang telah mempunyai mimpi lihat semut berbaris, sebaiknya waspada dan hati-hati, sebab orang-orang jaman dahulu masih percaya tentang mimpi tersebut, konon ketika seseorang mengalami mimpi tersebut, itu artinya orang tersebut akan dihalang-halangi dalam pekerjaannya, dan yang menghalangi adalah orang yang dianggap orangnya sendiri.

Itulah ada beberapa serangakaian tentang arti mimpi yang bisa kami tampilkan dihadapan Anda, semoga harapan kami dalam artikel tersebut dapat membantu Anda serta siapa saja yang sedang membutuhkannya. Ingat dalam artikel diatas itu sifatnya ramalan biasa, oleh sebab untuk membuktikan kebenarannya tentu saja sulit, dengan demikian kami serahkan kepada Anda, mau mempercayai atau untuk sekedar menambah wawasan semata. Sebab kebenaran itu sendiri hanya Allah yang punya.
Sumber http://ramalantafsirmimpi.blogspot.com/

Post a Comment for "9 Arti Mimpi di Gigit Semut Menurut Primbon Jawa"