Download Doa Upacara Hari Guru dan HUT PGRI Ke-72 Tahun 2017

Download Doa Upacara Hari Guru dan HUT PGRI Ke-72 Tahun 2017. Setelah Pedoman Pelaksanaan HUT PGRI Ke-72 dan Hari Guru Nasional Tahun 2017 telah dikeluarkan, maka kami akan membagikan file Naskah Doa upacara peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-72 Tahun 2017 ini. Doa upacara ini hanyalah doa untuk agama islam dan umum, untuk agama lain kami mohon maaf belum bisa menyediakan dan membagikannya. Jikalau nanti ada referensi dari guru Agama selain islam yang telah membuat doa upacara untuk Peringatan Hari Guru dan HUT PGRI Ke-72 Tahun 2017 ini, maka kami akan langsung membagikannya secara gratis dan cuma-cuma. 


Download Naskah Doa Upacara HUT PGRI Ke-72 dan Hari Guru Nasional 2017. Setelah sebelumnya kami telah membagikan file contoh Pidato / Sambutan Upacara dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dan Presiden Republik Indonesia, akhirnya kali ini kami juga berhasil membagikan file Doa upacara peringatan hari guru besok. Tujuan kami yaitu untuk membantu segenap panitia pelaksanaan upacara hari guru dalam menyiapkan segalanya demi suksesnya upacara tersebut. 

Anda bisa langsung mendownload file Naskah Doa upacara Hari guru dan HUT PGRI pada link download yang letak di paling bawah artikel ini, atau Anda juga bisa melihat isi dari Doa upacara yang akan kami bagikan di bawah ini: 

Doa Upacara Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-72


A'uudzubillahi minas syaithaanir rajiim, bismillahir rahmanir rahim,
Alhamdulillahi rabbil aalamiin, hamdaa yuwafii niamahu wayukaafii maziidah, yaa rabbanaa lakal hamdu walakas syukru kamaa yambaghi lijaali wajkhikal kariimi wa a'dhiimi sulthaanika, allahumma shalli wasallam alaa sayyidinaa muhammadiw walaa alihi wasahbihi ajkmaiin.


Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa,
Sungguh kami seluruh bangsa Indonesia berbahagia, Engkau perkenankan para guru berperan serta, membangun manusia seutuhnya, demi tercapainya cita-cita, "Terwujudnya masyarakat Adil - Makmur yang merata dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945".

Bimbinglah kami dan para pemimpin kami ke jalan yang Engkau ridai. Selamatkan negara dan bangsa kami dari fitnah dan malapetaka. Berilah kami dan para pemimpin kami kekuatan lahir-batin yang nyata.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Tinggi,
Sudah menjadi kehendak-Mu, Ya ilahi Rabbi, "Bahwa tidak ada seseorang pun yang pintar, mahir dan pandai kecuali pernah dididik oleh seorang guru" namun kami yakin dan percaya bahwa tidak ada seorang guru pun yang sempurna sebagai pendidik dan pengajar yang senantiasa digugu dan ditiru tanpa ramhat dan pertolongan-Mu, oleh karena itu berilah rahmat dan pertolongan agar kami selalu konsisten di jaan yang Engkau telah ridhai.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengasih
Upacara Peringatan Hari Guru yang kami laksanakan ini sebagai ungkapan rasa syukur, untuk memperoleh ridha-Mu semata, kami mohonkan petunjuk dan bimbingan-Mu agar kami dapat menjalankan fungsi dan tanggung jawab kami masing-masing secara profesional.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Mulia
Jadikanlah kami semua yang hadir di sini, memiliki sifat amanah dan jujur dalam hidup dan kehidupan kami. Ya Allah, hanya kepada-Mu kami melakukan pengabdian dan hanya kepada-Mu kami memohon pertolongan. Anugerahkan kepada kami tekad, kekuatan, keikhlasan, lindungan dan bimbingan untuk menjalankan amanah .

rabbana atinaa fiddunya hasanah wafilahirati hasanah waqina adzabannaar, subhana rabbika rabbi izzati ammaa yashifuun wasalaamu alalmursaliin walhamdulillahi rabbil aalamiin. 

Ada juga contoh Doa Upacara untuk Peringatan Hari Guru dan HUT PGRI untuk Instansi Pendidikan contohnya Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA).

DOA UPACARA HARI GURU NASIONAL DAN HUT PGRI INSTANSI SEKOLAH


اعو ذبا الله من الشيطا ن ارجيم، بسم الله الرحمن الرحيم، اللهم صلي على سيدنا محمدوعلى ا له واصحا به اجمعين. الحمد لله رب العا لمين ، حمد الشا كرين حمدا الناعمين، حمدا يوا في نعمه ويكا في مزي ده ، يا ربنا لكالحمد كما ينبغي لجلال وعظيم سالطا نك ...

Ø  Ya Allahu ya Rahman ya Rahim….
 Duhai Allah dzat yang Maha Kasih dan Sayang….
Puji syukur kehadirat-Mu atas segala nikmat yang telah Engkau anugrahkan kepada kami. Pada hari ini Jumat, 25 November2017 kami berkumpul di halaman Sekolah (…. ) dalam rangka Upacara Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-72 , dengan tulus kami bersimpuh memohon kehadirat-Mu….ya Allah ya Rob….

Ø  Ya Allah ya Qowiyyu ya Lathif …… Duhai Rob yang Maha Kuat lagi Lembut, dengan Kelembutan meliputi langit dan bumi, anugrahkan kepada kami kekuatan lahir dan batin untuk istiqomah Ibadah kepada-Mu…
Berikanlah kepada kami kekuatan untuk menjalankan amanah sebagai Aparatur Sipil Negara, Tenaga Pendidik dan Kependidikan yang telah Engkau anugrahkan kepada kami dengan penuh kejujuran, profesional dan dedikasi.
       Berikanlah kepada kami kekuatan untuk dapat menjalankan profesi yang kami emban, untuk senantiasa meningkatkan kompetensi yang lebih baik ke depan, sehingga dapat menjalankan pelayanan terhadap peserta didik secara ikhlas, akuntable dan prima, dengan landasan Ibadah kepada-Mu ya..Robb…..

Ø  Ya Allah ya ‘Aziizu ya Hakiim ….
Duhai Rob yang Maha Perkasa lagi Bijaksana….kami bersyukur kepada-Mu, peserta didik kami telah menjalankan proses pembelajaran di tahun ajaran ini, semoga mereka selalu diberikan kesehatan dan dapat belajar dengan aman, tenang dan damai. Ya Allah dengan ilmu yang telah Engkau berikan jadikanlah kami, anak-anak kami, peserta didik kami menjadi golongan hamba-Mu yang cerdas intelektual, emosional dan spiritual sehingga kehidupannya memberikan kemaslahatan dalam berkarya

Ø  Ya Allah ya Kariim….
Duhai Allah Dzat yang Maha Mulia..
Berikanlah petunjuk kepada kami, sebagaimana orang-orang yang telah Engkau beri petunjuk, Sehatkanlah kami sebagaimana orang-orang yang telah Engkau sehatkan, Muliakanlah kami sebagaimana orang-orang yang telah Engkau muliakan..dan berikanlah kami keberkahan akan apa yang telah Engkau berikan kepada kami...

Download Juga: Pidato Upacara HUT PGRI dan Hari Guru Nasional 2017
Ø  Ya Allah ya Ghaffaru ya Sami’uddu’a...
اللهم ربي هبلي من لدنك ذرية طيبة، انك سميع الد عاء ...ال امران 37
Duhai Allah yang Maha Pengampun dan Maha Pendengar Doa….
Ya Allah ampunilah kami, orang tua kami, guru-guru kami, pemimpin kami, para pejuang-pejuang kami serta muslimin dan muslimat.
Ya Allah ya Rob…anugrahkan kepada kami dari sisi Engkau generasi yang baik dan sesungguhnya Engkaulah Maha Pendengar Doa..

ربن اتنا في النيا حسنة وفي الا خرة حسنة وقنا عذا ب النا ر، وصلي الله علي سيدنا محمد وعلي اله وصحبه وبا رك وسلم سبحان ربك ربي العزة عما يصفو وسلا م علي المر سلين والحمد لله رب العا لمين

Link Download: 

Sumber http://www.arsipguru.web.id/

Post a Comment for "Download Doa Upacara Hari Guru dan HUT PGRI Ke-72 Tahun 2017"